R A W A P A D A

Saling berbagi dan merawat kehidupan

Terima Kasih dan Penghargaan

award2 “Terima kasih Dika”, adalah kata-kata sederhana yang saya sampaikan kepada seorang sobat di dunia maya ini, yang sudah memberikan sebuah penghargaan.  Dan saya berharap Dika yang tak pernah saya kenal itu, pun tetap memiliki impian dan motivasi untuk terus berkarya dan menulis.

Terima kasih, salah satu cara yang paling sederhana tapi efektif dalam menjalin hubungan, adalah melalui pernyataan rasa terima kasih dan penghargaan. Ungkapan terima kasih yang tulus dan penghargaan yang tidak dibuat-buat memberikan dampak yang besar bagi orang yang menerimanya.

Penghargaan dari sahabat Dika (http://newbiedika.wordpress.com)

Anda akan merasa terkesan dan dihargai bila anda sudah melakukan perbuatan, dan orang lain berterima kasih karenanya. Bahkan mungkin saja terjadi, anda justru akan melupakan orang-orang yang diberi pertolongan ketika mereka tidak menunjukkan perhargaan atas usaha anda. Satu kalimat kecil “terima kasih” dapat membuat hal-hal yang besar dalam diri seseorang dan membuat dia menghargai anda.

Ada cerita tentang seorang murid yang perilakunya berubah, ketika sang Guru memberikan penghargaan kecil. Diantara 30 orang muridnya, lelaki kecil ini termasuk anak “ajaib”. Tidak ada satu haripun dilewatkan tanpa membuat teman-temannya menangis.

Dia tak hanya mengacak-acak barang atau menjambak rambut temannya, tapi juga memberikan julukan-julukan aneh pada teman-temannya yang membuat kesal seluruh isi kelas. Semakin dia di tegur semakin keluar sikap ajaibnya.

Pada suatu waktu, anak ini melihat penggaris gurunya jatuh dan dia mengambilkannya. Kejadian langka memang, karena biasanya dia tidak pernah peduli. Tapi, tak disangka ucapan Terima kasih diucapkan oleh sang guru. Keesokkan harinya, anak ini membantu gurunya membereskan bangku.

Dan kali ini dengan senyum gurunya berkata : “anak yang baik, Thank You ya”. Kalimat yang di ucapkan gurunya ibarat oli yang dioleskan pada roda berderit, karena tingkah laku anak ini benar-benar berubah.

Kita tidak akan pernah tahu akibat dari kebaikan yang kita tanam pada orang lain. Walaupun hanya sebentuk kata-kata, tapi kita harus tahu kalau ternyata ucapan-ucapan seperti : “Duh..Makasih ya… “Maafkan aku yang salah”…bagaikan minyak pelicin yang memutar roda kekakuan rutinitas, jurang perbedaan, persaingan, dan kejenuhan dalam kehidupan agar berjalan lebih bermakna.

Kalau menginginkan orang lain menyambut uluran tangan Anda, tanamkan perasaan berharga dan penting bagi diri orang lain, kagumi dan pujilah dia dengan ikhlas, dan ucapkanlah terima kasih untuk bantuan sekecil apapun yang sudah diterima, sekalipun jika Anda harus membayar bantuan itu.

Pambudi Nugroho


 

Single Post Navigation

23 thoughts on “Terima Kasih dan Penghargaan

  1. Wah selamat dan sukses keep on blogging

    ===============================
    Thanks atas spiritnya,
    Salam kenal dan sejahtera,
    Pambudi Nugroho

  2. Selamat Ya Mas… 🙂

    =======================

    Thanks Yep
    Salam Sejahtera selalu,
    Pambudi Nugroho

  3. KangBoed on said:

    Salam Cinta Damai dan Kasih Sayang ‘tuk sahabatku chayank

    I love U Vuuuuuuullllll

    ======================================

    Haha…Kangboed kapan kita Kopi darat nich..
    Salam sejahtera selalu kakang,
    Pambudi Nugroho

  4. Salam … dolanan pertama
    Penghargaan artinya ada yg menhargai..to
    Salam Kenal
    Sukses

    ==================================

    Benar mas Agus, thanks atas kunjungannya.
    Salam kenal dan salam sejahtera selalu,
    Pambudi Nugroho

  5. selamat atas penghargaannya om

    =========================

    Mas Anandar, selamat juga buat anda mendapat award dari sahabat Dika
    Salam sejahtera selalu dan teruslah berkarya,
    Pambudi Nugroho

  6. keren banget penghargaannya, terus semangat mas 🙂

    =========================================

    Thanks atas kunjungannya bung Azzaam,
    Salam sejahtera selalu,
    Pambudi Nugroho

  7. Makasih ya om pambudi eh abang pambudi. .hehe. .
    Salam hangat. .

    ========================================

    Hallo Dika,
    umur saya belum diatas 36, dan adik bungsu saya baru lulus sma. jadi saya belum pantas dipanggil “Om”…Hahahaha…
    Salam sejahtera selalu

  8. Selamat ya Pak Pam atas awardnya…

    ============================
    Thanks Dino selamat juga buat anda.
    Salam sejahtera selalu

  9. Gambar Awardnya bagus kali.
    Selamat yah Mas…
    >> Silahkan bannernya di copy.
    Salam Merdeka!

    =========================================
    Thanks , bannernya bagus sekali mas.
    Salam sejahtera,
    Pambudi Nugroho

  10. Selamat ya bapak..

    Salam kenal… 🙂

    ==============================
    Terima kasih Fachia & salam kenal juga ya..
    Pambudi Nugroho

  11. Selamat sore Pambudi, apa khabar ? tulisannya berkualitas dan selalu menyadarkan saya akan hidup ini agar peduli dengan orang lain. Jika kita memiliki pikiran yang jernih maka dalam perilaku kita akan memberikan yang terbaik dalam arti mampu mengoptimalkan peran kita di dunia ini. Kepedulian pada hal-hal kecil/remeh adalah salah satu bentuk kasih sayang kita dan mensyukuri karena Tuhan telah memberkati hidup ini. Sesungguhnya kepedulian itu sangat diperlukan oleh manusia. Kita tidak boleh sekedar memahami akan kehadiran Tuhan dalam hidup ini tapi mensyukuri Nikmatnya dengan b erbuat peduli dengan orang lain. Terima kasih untuk sharingnya, Sukses untuk anda.

    Regards, agnes sekar

    =======================================================
    Terima kasih atas apresiasinya. semoga mbak dalam keadaan sehat selalu.
    Salam sejahatera,
    Pambudi Nugroho

  12. Slamat ya Pak…
    Thx udah mampir di http://adilahat.wordpress.com

    =====================================
    Sama-sama lo mas Adi.
    Salam sejahtera selalu
    Pambudi Nugroho

  13. Endang Kusmana on said:

    Siang..Mas Budi,
    Sekecil apapun pemberian atau penghargaan yang diberikan seseorang sudah barang tentu harus mendapat balasan atau respon yang positif, sekalipun pemberian atau penghargaan yang kita terima itu mungkin saja tidak menyenangkan atau tidak sesuai dengan apa yang sudah dilakukan.
    Hal seperti ini sering ditemui dalam kehidupan sehari-hari, baik di lngkungan masyarakat maupun di lingkungan tempat bekerja.
    Sebagai contoh dilingkungan kerja, misalnya seseorang pns mendapat penghargaan dari bossnya karena berhasil menyelesaikan tugas-tugas tertentu dengan baik, tapi di belakang pns tersebut ngedumel..karena merasa penghargaan yang diberikan kurang sesuai dengan apa yang telah dikerjakannya.

    Sukses Mas Pambudi… senang sekali saya baca artikel mas Budi.
    ======================================================

    Terima kasih atas sharingnya Pak Endang,
    Luar biasa. apapun bentuk penghargaan tersebut baik pujian atau materi , sepatutnya kita harus bersyukur bahwa tugas pekerjaan kita sudah kita lakukan dengan baik dan tentu menjadi saluran berkat bagi orang lain, tanpa kita sadari.
    Semoga Bapak dan keluarga dalam keadaan sehat selalu,
    Salam sejahtera,
    Pambudi Nugroho

  14. Assalamu’alaikum,
    Selamat ya Pak, atas penghargaan yang didapat. Salam kenal, semoga Bapak berkenan silaturahim ke blog saya.
    (Dewi Yana)

    ==================================

    wa`alaikum salam bu Dewi
    Terima kasih atas apresiasinya dan kunjungannya. saya segera akan mengunjungi blog anda.

    Salam sejahtera selalu,
    Pambudi Nugroho

  15. thank you = terima kasih = arigato
    semua artinya sama.
    singkat bermakna dalam, karena mewujudkan sebuah penghargaan, apalagi dilandasi dengan rasa keikhlasan..

    ==================================================

    Setuju sobatku, rasa keikhlasan adalah kerendahan hati untuk saling berbagi dan menerima.
    Terima kasih atas waktunya untuk singgah dan salam sejahtera selalu,
    Pambudi Nugroho

  16. selamat…!!! tetap semangat….
    salam superhangat

    =================================================
    Luar biasa Cenya, tetaplah semangat untuk berkarya.
    Salam super sejahtera,
    Pambudi Nugroho

  17. terserah bang aja kok mau di oper ke berpa orang .. itu karena temen ku banyak jadi ku oper ke temen2 ku .. jadi gak wajib harus berapa mau di oper
    ====================================================

    Hahaha…Adik Dika, kamu sudah menjadi maha karya dan saluran berkat bagi orang lain.
    Teruslah menulis Dik, dan salam sejahtera buat keluarga di bukit tinggi
    Pambudi Nugroho

  18. wah selamat ya mas…..

    ========================================
    Namaku Pambudi mas Tono, bukan selamat…wkwkwkwkw
    Maturnuwon lo mas..salam sejahtera

  19. KangBoed on said:

    Salam Cinta Damai dan Kasih Sayang ‘tuk Sahabatku terchayaaaaaank
    I Love U fulllllllllllllllllllllllllllllllll

    ===================================================

    Luarbiasa kakang, mERDEKA FuLLLLL….HA..HA..HA…
    Salam cinta damai dan kasih sayang jua
    Pambudi Nugroho

  20. krismansyah on said:

    Waw, tambah semangat dong bloggingnya…

  21. lovepassword on said:

    Minyak pelicin yah ? untuk menghilangkan karat-karat gicu ? Artikel yang sip

  22. Penghargaan terkadang bisa membuat diri kita jadi lebih bersemangat untuk berkarya dan memperbaiki diri. Tapi ada juga sebagian orang yang justru terlena dengan penghargaan yang diperolehnya sehingga dirinya menjadi sombong bahkan merasa lebih sehingga menganggap remeh orang lain. Semoga kita semua tidak termasuk golongan orang2 yang disebut terakhir ini.

    Selamat ya pak atas kebruntungannya…

  23. Sudah lama tidak update kayanya Mas 🙂

Tinggalkan Balasan ke newbiedika Batalkan balasan